Archive
Posts Tagged ‘sekolah musik indonesia’
“Selera” Musik
14/08/2022
Leave a comment
Biasanya anak ikut mendengarkan musik yang didengarkan oleh orang tuanya. Demikian yang terjadi pada anak saya, sebagaimana dulu terjadi pada saya juga. Dari proses itulah ia mendengarkan lagu Celebrate nya Lake.
Beberapa waktu lalu di tempat les, ia mengajukan Celebrate untuk “proyek” latihan drumnya. Guru lesnya menyetujui dan mendukung. Gurunya sering menyebutnya sebagai anak dengan selera lagu “lawasan” 🙂 Hampir seluruh sesi latihan dilakukan secara online. Baru beberapa minggu belakangan ini saja anak lanang kembali ikut les luring.
Kemarin anak lanang diminta ikut pentas bareng tempat lesnya. Ini pentas kedua buat anak lanang setelah pandemi.